Pameran Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat I Angkatan LVI Tahun 2023

SUKAMARA, Dinas Perikanan Sukamara pada tanggal 7 Agustus 2023 di Graha Makarti Bhakti Nagari, ASN Corporated University, Pejompongan, Jakarta Pusat. dilaksanakan Pameran Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat I Angkatan LVI Tahun 2023 yang merupakan kegiatan yang dilaksanakan sebagai unjuk produk terkait gagasan ide perubahan dan inovasi yang dimiliki peserta PKN Tingkat I Angkatan LVI. Festival Inovasi ini menjadi salah satu jawaban untuk menggerakkan birokrasi yang lebih inovatif dan adaptif terhadap segala perubahan dalam birokrasi. Kuncinya adalah dengan menciptakan pemimpin-pemimpin perubahan yang dapat menjadi inspirator, motivator sekaligus penggerak inovasi di sektor publik.

Diharapkan gagasan tersebut dapat dibagikan ke khalayak publik, sehingga menjadi inspirasi bagi ASN seluruh Indonesia karena hakikat inovasi tidak hanya sekedar menciptakan terobosan baru tetapi juga mengajak orang lain untuk ikut melakukan inovasi tersebut. Sambutan dan Pembukaan Pameran Proyek Perubahan PKN Tingkat I Angkatan LVI Tahun 2023 dipimpin oleh Kepala Lembaga Administrasi Republik Indonesia (LAN RI) Bapak Dr. Adi Suryanto, M.Si serta dilanjutkan dengan foto bersama dan kunjungan ke tiap stand pameran. Dalam acara Pameran Proyek Perubahan PKN Tingkat I Angkatan LVI Tahun 2023 yang diikuti oleh 31 stand peserta yang berpartisipasi, Bapak Rendy Lesmana, S.P., M.M., C.R.B.C selaku Sekretaris Daerah Kabupaten Sukamara mendapatkan penghargaan sebagai peserta dengan Stand Pameran Terbaik II.

Selain Pameran Proyek Perubahan, diselenggarakan juga Seminar Nasional Policy Brief dengan tema “Strategi Peningkatan Investasi di Sektor Mineral dan Batubara dalam Menghadapi Krisis Global” yang dibuka langsung oleh Kepala LAN RI Bapak Dr. Adi Suryanto, M.Si dan pengantar “Tantangan dan Peluang Investasi di Sektor Mineral dan Batu Bara dalam Menghadapi Krisis Global” oleh Menteri Investasi Republik Indonesia Bapak Bahlil Lahadalia, S.E. Paparan Policy Brief dengan tema “Strategi Peningkatan Investasi di Sektor Mineral dan Batubara dalam Menghadapi Krisis Global” dipaparkan oleh Bapak Bimo Wijayanto, S.E., A.K., M.B.A., Ph.D selaku perwakillan peserta PKN Tingkat I Angkatan LVI Tahun 2023. Dilanjutkan dengan sesi diskusi panel dengan moderator Bapak Rendy Lesmana, S.P., M.M., C.R.B.C. Adapun tema dan paparan diskusi yakni sebagai berikut:

a. Pengamanan dan Perlindungan Investasi Sektor Mineral dan Batu Bara oleh Bapak Brigjen. Pol. Drs. Hersadwi Rusdiyono, S.H., M.H selaku Dirpidter Bareskrim POLRI.
b. Manajemen Risiko Pembangunan Nasional dan Peningkatan Kolaborasi Lintas Sektoral dalam Mitigasi Risiko Keberlangsungan Investasi Sektor Mineral dan Batu Bara oleh Bu Agustina Arumsari, Ak., MH., CFE., CGrA., CA., QIA selaku Deputi Bidang Investigasi Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan RI.
c. Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah dari Sektor Minerba di Daerah oleh Bapak Dr. Agus Fatoni, M.Si selaku Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri RI.
d. Peluang dan Tantangan Pengembangan Industri Berbasis Nikel di Indonesia oleh Bapak Tonny H. Gultom selaku Direktur PT. Trimegah Bangun Persada Tbk.

(Admin)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *